UMA Internal 2021 “Be Creative Entrepreneurs as Pillars of Changes in Digital Era” telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 06 Maret 2021 dengan baik dan lancar. Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh HMPS Manajemen (ORMEGA) untuk melatih kemampuan akademik mahasiswa aktif Program Sarjana Manajemen di Universitas Internasional Batam. UMA Internal 2021 dihadiri oleh 313 orang yang terdiri dari 262 peserta mahasiswa aktif Prodi Manajemen mulai dari semester 1 hingga semester 6, 43 panitia, dan 3 orang juri dari dosen mata kuliah Manajemen Keuangan (Dr. Hesniati, S.E., M.M.), Manajemen Pemasaran (Dr. Lady, S.E., M.M.), dan juga Manajemen Sumber Daya Manusia (Dr. Antony Sentoso, S.E., M.M.).
Dalam UMA Internal 2021 terdapat 4 sesi perlombaan akademik dan juga lomba non-akademik yang diikuti oleh peserta yang telah gugur di sesi sebelumnya. Juara 1 perlombaan akademik diraih oleh tim “Makmur” yang beranggotakan Lydia Desrita, Febry Supriyanto, dan Kelvin Hendra Lim. Juara 2 diraih oleh kelompok “Silent Killer” yang beranggotakan Shinta Dewi, Kristina, dan Jeslin. Juara 3 diraih oleh kelompok “DoubleS” yang beranggotakan Jennifer, Kelvin, Rico Kartono. Juara non-akademik diberikan kepada 3 kelompok dengan poin tertinggi dalam sesi games dan diraih oleh kelompok “No Brain” (Owen, Chicha Rosha, dan Jason Jerico), kelompok SOVEHA (Hadi Nanto, Soecipto, Verlyn Evajelista), dan kelompok “Bad Genius” (Marina, Lionisa Verlinsya, dan Susanti). Tidak lupa, UMA Internal 2021 juga mengadakan lomba sosial media yang dimenangkan kembali oleh kelompok “No Brain”.
Walaupun kegiatan UMA Internal 2021 harus dilakukan secara online melalui aplikasi Zoom Meeting tidak seperti tahun sebelumnya, tetapi hal ini tidak menjadi penghalang bagi para panitia untuk tetap semangat mempersiapkan hingga menyelenggarakan kegiatan UMA Internal 2021. Semangat para panitia turut membangkitkan antusias para peserta mulai awal hingga berakhirnya kegiatan. Berikut merupakan beberapa dokumentasi kegiatan UMA Internal 2021 “Be Creative Entrepreneurs as Pillars of Changes in Digital Era”.