Rumah Sahabat Quran adalah salah satu Yayasan Tahfidz yang berdiri di Kota Batam yang berkantor pusat di Bida Asri 2 blok F2 no 18 Batam Center. Rumah Tahfizh RSQ (Rumah Sahabat Qur’an) bermaksud mengisi pos-pos pendidikan informal untuk mengakomodasi kebutuhan pendidikan masyarakat secara merata. Dalam hal ini, Rumah Sahabat Qur’an mengambil satu bidang pendidikan yang sangat fundamental bagi ummat Islam, yaitu Al-Quran. Program unggulan Rumah Sahabat Quran adalah Tahsin Tahfidz dan kegiatan Quran lainnya. Kini Rumah Sahabar Quran membuka pendaftaran beasiswa, adapun ketentuan dan persyaratan beasiswa muslim unggulan adalah sebagai berikut :
PERSYARATAN UMUM :
- Mahasiswa aktif di salah satu perguruan tinggi di Batam
- Muslim (Laki-laki) yang berakhaqul Karim
- Bersedia mengikuti program karantina Qur’an RSQ Batam selama 2 (dua) pekan pada saat liburan semester
- Mengumpulkan seluruh persyaratan Administrasi untuk proses seleksi tahap pertama
- Tidak terikat dengan beasiswa internal UIB
PERSYARATAN BERKAS :
- Curiculum Vitae dengan format yang telah disediakan oleh RSQ
- Melampirkan bukti penerimaan sebagai mahasiswa di salah satu perguruan tinggi kota Batam (untuk mahasiswa baru)
- Melampirkan Kartu tanda Mahasiswa (untuk mahasiswa lama)
- Melampirkan pas foto
- Melampirkan rapot/nilai belajar
- Melampirkan piagam prestasi (jika ada)
- Melampirkan sertifikat keaktifan kegiatan/organisasi (jika ada)
- Membuat essay tentang diri sendiri serta motivasi mengikuti beasiswa RSQ
- Melampirkan surat komitmen untuk mengikuti karantina Qur’an selama dua pekan selama liburan semester
CAKUPAN BEASISWA :
- Fasilitas tempat tinggal
- Uang saku setiap bulan selama 1 tahun (2 semester)
NOTE :
- Untuk Scan Kartu Tanda Mahasiswa, Transkrip nilai, draft CV, dan surat pertanyaan karantina RSQ, silahkan request ke kampus pada link : https://bit.ly/RequestDokumenBeasiswaBPKA (khusus mahasiswa UIB)
- Silahkan isi link pendaftaran pada tautan berikut https://bit.ly/PendaftaranBeasiswaRSQ
- Lokasi fasilitas tempat tinggalberada di Beverly Green Batam Center
- Fasilitas berupa :
- Tempat tidur
- Lemari pakaian
- Dua kamar mandi
- Dapur
- Mesin cuci
- Motor untuk mobilitas
- Lapangan futsal dan basket tepat di depan rumah
- Kolam renang komplek
- Masjid komplek
- Ruangan ber AC
- Wifi
- Printer
- Kegiatan penunjang
- Sholat berjamaah di masjid
- Pembekalan Tahsin (baca Al Qur’an) rutin
- Kajian Keislaman rutin
- Tahfidz
- Pembekalan life Skill
TIMELINE :
- Pendaftaran : 1 Juni – 15 Juli 2022
- Seleksi Wawancara (Wawasan Biodata Diri & Tes Baca Al Qur’an) : 15 Juni – 20 Juli 2022
Untuk informasi lebih lanjut kunjungi Instagram: @rumahsahabatquranbatam