Universitas Internasional Batam (UIB) mengadakan acara “Seminar Kewirausahaan: Pariwisata Batam” yang dihadiri oleh mahasiswa UIB dan Universitas Pertahanan Nasional Malaysia. Acara ini diselenggarakan pada tanggal 18 Januari 2024 di B103 UIB. Program studi yang terlibat yaitu program studi Akuntansi dan Manajemen. Kegiatan ini dipandu oleh Ibu Erilia Kesumahati, S.Si., Apt., M.M., yang diundang sebagai pembicara.
Dalam kegiatan kolaboratif ini juga dilaksanakan Focused Group Discussion (FGD) dengan topik kewirausahaan, di mana mahasiswa dari kedua universitas membentuk kelompok untuk mengadakan pembicaraan mengenai kesamaan dan perbedaan yang dihadapi oleh pengusaha di Indonesia dan Malaysia. Diskusi juga mencakup tantangan yang dihadapi serta hal-hal yang ingin diwujudkan jika mahasiswa terkait memiliki niat untuk mendirikan bisnis. Kegiatan ini diakhiri dengan Campus Tour Universitas Internasional Batam, dimana mahasiswa serta mahasiswi dari Universitas Pertahanan Nasional Malaysia dibawa berkeliling kampus untuk melihat-lihat fasilitas yang disediakan oleh UIB.
Dengan suksesnya acara “Seminar Kewirausahaan: Pariwisata Batam” yang diselenggarakan oleh UIB, dapat dianggap sebagai langkah positif dalam membangun kolaborasi antara mahasiswa UIB dan Universitas Pertahanan Nasional Malaysia. Seminar ini tidak hanya memberikan wawasan mendalam, tetapi juga memfasilitasi FGD yang memungkinkan mahasiswa dari kedua universitas untuk berbagi pandangan mengenai dunia kewirausahaan di Indonesia dan Malaysia. Semoga acara ini menjadi awal yang membangun untuk kerja sama lebih lanjut dan pertukaran pengetahuan antar-mahasiswa yang dapat terus memperkuat hubungan antara kedua institusi.