Dua Belas Mahasiswa UIB Lulus Dalam Program MSIB dan Bangkit 2022

Ditulis oleh humas

On Maret 11, 2022

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Kembali mengadakan pendaftaran program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) serta program Bangkit Pada 29 November 2021 hingga 28 Januari 2022. Lebih dari 35 mahasiswa UIB dan 100.697 mahasiswa dari perguruan tinggi naungan Kemdikbudristek di seluruh Indonesia mendaftarkan diri dalam periode kali ini. Proses seleksi pada program ini meliputi Seleksi Administrasi, Tes Kebhinnekaan, dan Wawancara/Tes lain berdasarkan kebijakan masing-masing mitra program. Periode seleksi dilaksanakan bersamaan dengan periode pendaftaran hingga 3 Februari 2022 sesuai kebijakan mitra.

Diantara 12 mahasiswa yang lulus tersebut, 2 mahasiswa lulus dalam program Bangkit, 3 mahasiswa lulus dalam program Magang Bersertifikat dan 7 mahasiswa lainnya lulus dalam program Studi Independen. Mahasiswa yang lulus dalam program Bangkit yaitu Alvi Geovanny dan Kelvin dari Program Studi Sistem Informasi. Mahasiswa yang lulus dalam program Magang yaitu Amalia Putri Yulandi, Reinaldi Arsani Runtu dari Program Studi Sistem Informasi dan Siti Delima Sari Putri S dari Program Studi Akuntansi. Mahasiswa yang lulus dalam program Studi Independen Bersertifikat yaitu Hengky Kelvin, Djayadhinata, Vincent Octarian Vianto, Vera, Jonathan dan Marvin Christian dari Program Studi Sistem Informasi. Mahasiswa-mahasiswa tersebut saat ini tengah melengkapi administrasi program dengan mengirimkan Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM) kepada masing-masing mitra tempat mereka menjalani program. Periode pelaksanaan program MSIB dan Bangkit 2022 dimulai dari akhir bulan Februari hingga Juli 2022.

Semoga dengan mengikuti program ini mahasiswa-mahasiswa tersebut mampu mengembangkan kemampuan diri serta menambah pengalaman pembelajaran di luar Universitas Internasional Batam dan semakin banyak mahasiswa UIB yang berpartisipasi dalam program ini serta program-program lain pada periode selanjutnya. Dan semoga Kemendikbud Ristek, Perguruan Tinggi dan Mitra dapat terus bekerja sama untuk menggembangkan sistem serta kebijakan terkait pelaksanaan program-program Kampus Merdeka agar saling menguntungkan bagi segala pihak yang berkontribusi. (ADC)

Share this :

Berita Lainnya…

Outbound Lecturer UIB Tourism

Outbound Lecturer UIB Tourism

[Batam, 21 Maret 2024] Dalam konteks perluasan pengetahuan dan kolaborasi akademik antar lembaga pendidikan tinggi, seorang dosen dari Universitas Internasional Batam (UIB) PS Pariwisata akan melakukan pengajaran dan kunjungan Management and Science University...

read more