Pada tanggal 21 Agustus 2023, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) yang terdiri dari Progam Studi Teknik Sipil dan Arsitektur yang langsung di dampingi oleh Biro Humas UIB beserta Fakultas lainnya yang ada di UIB menerima kunjungan terkait sosialisasi dari Dewan Pengurus Daerah (DPD) Masyarakat Profesi Penilai Indonesia (MAPPI) Kepulauan Riau di ruang Grant Center UIB. Tim terdiri dari Ketua, Sekretaris dan anggota DPD MAPPI Kepulauan Riau.
“Kami tergabung dalam asosiasi profesi penilai yaitu Dewan Pengurus Daerah Masyarakat Profesi Penilai Indonesia Kepulauan Riau, menyosialisasikan kepada Universitas Internasional Batam (UIB) sebagai salah satu institusi pendidikan, untuk ikut memberikan dukungan,” ujar Fatwa Selaku Ketua DPD MAPPI Kepri.
Dijelaskan Fatwa, DPD MAPPI Kepulauan Riau merupakan gabungan beberapa Kantor Jasa Penilai Publik (KJPP) yang berprofesi sebagai tim penilai aset, di Provinsi Kepuluan Riau.
Tugas pokok MAPPI berkenaan dengan studi kelayakan bisnis, pengawasan proyek, inventarisasi aset, hingga mendukung proyek strategis nasional pemerintah seperti pembangunan jalan tol, bendungan, maupun infrastruktur lain.
Terkait hal tersebut maka dari pihak Universitas Internasional Batam menyatakan kesiapannya untuk mendukung asosiasi profesi yang saat ini ada di wilayah NKRI.