Webinar Tantangan Kewirausahaan Pasca Pandemi

Ditulis oleh humas

On Februari 14, 2022

Magister Manajemen Universitas Internasional Batam mengadakan kegiatan Webinar “Tantangan Kewirausahaan Pasca Pandemi” pada 9 Februari 2022. Kegiatan ini bawakan oleh Febrika Sandhra, S.E.,  selaku MC dan dimoderatori oleh  Dr. Johny Budiman, S.E., S.H., M.M. Webinar kali ini menghadirkan Prof. Dr. Heru Satyanugraha, M.Sc. sebagai Narasumber yang merupakan salah satu dosen pengajar di Program Magister Manajemen Universitas Internasional Batam.

Webinar dihadiri oleh 235 peserta yang merupakan mahasiswa S1 dan S2 Universitas Internasional Batam, serta dihadiri juga oleh peserta umum. Webinar berlangsung selama 2,5 jam dengan yang membahas mengenai pelaku usaha dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19 serta bagaimana para pelaku usaha mempersiapkan diri untuk pasca pandemi Covid-19.

Webinar diawali dengan Pembukaan oleh MC dan Moderator dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh narasumber dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab mengenai pemaparan materi yang telah disampaikan. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan pemahaman mahasiswa terkait dengan tantangan kewirausahaan pasca pandemi. Sehingga mahasiswa memperoleh wawasan terkait dengan kewirausahaan.

Share this :

Berita Lainnya…

Outbound Lecturer UIB Tourism

Outbound Lecturer UIB Tourism

[Batam, 21 Maret 2024] Dalam konteks perluasan pengetahuan dan kolaborasi akademik antar lembaga pendidikan tinggi, seorang dosen dari Universitas Internasional Batam (UIB) PS Pariwisata akan melakukan pengajaran dan kunjungan Management and Science University...

read more