Workshop Desain Motif Batik Day 1: Saturday, November 4th, 2023

Ditulis oleh humas

On November 6, 2023

Pada tanggal 4 dan 11 November 2023, Program Studi Arsitektur Universitas Internasional Batam mengadakan Workshop dengan tema “Desain Motif Batik”. Kegiatan ini turut mengundang pengurus dari Ikatan Arsitek Indonesia Kepulauan Riau (Ibu Thera, S.T.) dan dari Ruang Urban Indoensia (Bapak Dr. Alpano Priyandes, S.T., M.Sc.). Selain itu, kegiatan ini dihadiri oleh mahasiswa internasional dari berbagai negara (Ghana, Tanzania, Rusia dan Malaysia).

Hari pertama, tanggal 4 November, dimulai dari pukul 09.00 WIB hingga 12.00 WIB. Diawali dengan pembukaan dari Ibu Stivani Ayuning Suwarlan, S.T., M.T. selaku Kaprodi Arsitektur UIB dan Bapak Ir. Yusuf Danuwidjojo, M.PWK, IAI. selaku ketua IAI Kepulauan Riau. Pada bagian perkenalan dari Pak Yusuf, beliau membawa perwakilan dari IAI Kepri yaitu Ibu Thera untuk membantu penjurian pada workshop ini.  Kegiatan selanjutnya yaitu penyampaian materi yang dibawakan oleh salah satu dosen arsitektur UIB, Ibu Gladies Imanda Utami Rangkuty, S.T., M.Arch. Beliau menyampaikan materi secara online dikarenakan sedang berada diluar kota.

Para mahasiswa arsitektur maupun yang berasal dari luar negeri, mendengarkan materi dengan seksama. Pada pemberian materi ini, narasumber menjelaskan tentang asal batik, jenis-jenis batik hingga konsep pembuatan batik itu sendiri.

Setelah penyampaian materi berakhir, panitia membagikan nama-nama peserta kelompok dimana tiap kelompok berisikan 5 orang mahasiswa yang digabung antara mahasiswa program studi Arsitektur UIB Angkatan 2023 dan mahasiswa asing. Setiap kelompok bekerja sama untuk mengerjakan projek pembuatan desain batik bersama dengan mahasiswa luar. Hal ini dapat meningkatkan relasi dari mahasiswa arsitektur dan kemampuan mereka berkomunikasi. Kemudian setiap kelompok mulai merancang desain yang akan mereka buat bersama rekan kelompok.

 

Setelah waktu habis, acara sesi pertama ditutup dan dilanjutkan pada minggu selanjutnya.

 

Share this :

Berita Lainnya…

Outbound Lecturer UIB Tourism

Outbound Lecturer UIB Tourism

[Batam, 21 Maret 2024] Dalam konteks perluasan pengetahuan dan kolaborasi akademik antar lembaga pendidikan tinggi, seorang dosen dari Universitas Internasional Batam (UIB) PS Pariwisata akan melakukan pengajaran dan kunjungan Management and Science University...

read more